img-feed img-feed-email

Badoer Tidak Takut Kehilangan Kursi Ferrari

MARANELLO - Luca Badoer menegaskan, kursi Ferrari yang biasanya diduduki Felipe Massa akan terus menjadi miliknya sampai pembalap Brasil itu pulih dari cedera.

Badoer yang merupakan pengemudi uji Ferrari, dipilih The Prancing Horse untuk menggantikan Massa, setelah Michael Schumacher menarik diri.

Pembalap 38 tahun tersebut mengatakan di motorsport.com, Kamis (20/8/2009), bahwa perannya sebagai pengganti Massa tidak terbatas untuk beberapa balapan saja.

"Tidak ada tanggal pasti. Saya akan berhenti saat Massa berada dalam posisi siap kembali, dan ketika itu terjadi saya akan sangat senang untuk Felipe," kata Badoer.

"Tapi hingga saat itu datang, Ferrari adalah milik saya dan tidak ada lagi yang lain," tegasnya. (tan)

Posts Recentes

Comentários Recentes

 
▲ TOPO ▲